-->

Cara Merakit Power Amplifier Sendiri

Cara Merakit Power Amplifier Sendiri
Salah satu kelebihan jika sobat bisa merakit amplifier sendiri adalah sobat bisa mendapatkan spesifikasi /kualitas audio yang di hasilkan sesuai keinginan, misalnya jika sobat ingin menambahkan komponen ke dalam amplifier agar suara yang di hasilkan bisa lebih bagus dan itu bisa dilakukan kapanpun yang sobat mau. Lain lagi jika membeli amplifier baru yang siap pakai karena untuk kualitas suara yang di hasilkan sudah di tentukan oleh pabrik. Nah… jika ingin meng-upgrade power amplifier buatan pabrik, mau tidak mau sobat harus pergi ke tukang servis dan juga perlu biaya yang tidak sedikit. Untuk itulah pada pertemuan kali ini saya akan memberikan tips bagaimana membuat power amplifier sendiri. Langsung saja berikut langkah-langkahnya:

Sebelumnya perlu di ketahui bahwa power ampifier yang akan kita buat ini mempunyai daya 150 watt.

Langsung saja sobat siapkan komponen-komponen utama yang yang di butuhkan, seperti:

1. Travo CT 5 Amp (kecil)
2. 4 buah dioda 6 amp (model kiprok)
3. Elcho 50 volt-6800 uf
4. Kit power 150 watt
5. Kit tone Control
6. Kabel
7. Box/casing + Asesorisnya

Setelah komponen yang di butuhkan sudah di siapkan, langkah selanjutnya yaitu tahap perakitan, berikut langkahnya:

1.Buatlah power suplay DC 25 volt.

Pertama sobat harus buat dulu tegengan utama suplaynya yaitu DC 25 volt dengan menggabungkan travo, dioda dan elcho-nya. Saya sudah menyiapkan skema untuk rangkaian tersebut agar sobat tidak kebingungan dalam memperaktekkan. Perhatikan baik-baik gambar di bawah ini:

Cara Merakit Power Amplifier Sendiri

2. Gabungkan kit power dan tone controlnya

Jika sobat sudah membuat tegangan suplaynya, selanjutnya menuju ke bagian power dan tone control.  Untuk tipe kit power dan tone control saat ini umumnya sudah di tandai sobat dimana harus menyambung tegangan input DC , audio input/output dan speakernya. Tentunya hal ini akan sangat mempermudah sobat dalam proses penyambungan. Silahkan lihat ganbar di bawah ini:


3. gabungkan semua komponen di atas yaitu langkah 1 dan 2

Cara Merakit Power Amplifier Sendiri

Karena di sini ada beberapa komponen yang sudah di gabungkan, lalu sobat hanya tinggal menyambungkan antara tahap 1 dan 2. Nah… disini power sudah bisa bisa mengeluarkan suara dan selanjutnya tinggal menempatkan pada casing/box yang sudah di sediakan tadi.

Walaupun sudah bisa berbunyi, namun suara/audio yang di hasilkan masih terbilang standart. Untuk upgrade atau meningkatkan kualitas audionya, sobat perlu manambahkan beberapa komponen lagi tergantung mana yang akan di tingkatkan, misalnya:

1. Meningkatkan bass sobat bisa menggunakan kit filter subwover
2. Meningkatkan bass dan treeble bisa menggunakan turbo bass
3. Meningkatkan volume audio bisa menambahkan master volume atau yang lainnya.

Untuk cara upgrade audio di atas, akan saya bahas pada kesempatan berikutnya.

Sekian tips dari saya tentang bagaimana cara merakit power amplifier sendiri. Jika sobat masih kurang memahami penjelasan di atas, bisa langsung menghubungi saya melalui contact atau kolom komentar yang sudah saya sediakan.

Semoga bermanfaat.

11 Responses to "Cara Merakit Power Amplifier Sendiri"

  1. Berapa habis biaya untk perakitan ampli 150 watt

    ReplyDelete
    Replies
    1. klow bisa bikin sendiri paling 250-350 ribu gan

      Delete
  2. Dri skema d atas untuk line in musik kita ambil dari mana

    ReplyDelete
  3. Gan sampeyan tinggal nya dmn, bisa minta contacnya ga. Biyar saya samperin bwat belajar secara langsg, soalnya tekad saya bwat belajar sangat besar.

    ReplyDelete
  4. Atau mungkin dari teman2 yang lain ada yang bersedia untuk mengajari aku tentang pemasangan ampli. Insya allah ada lah timbal baliknya dari aku. Kalau sampai aku bisa

    ReplyDelete
  5. Blog yg sangat menarik gan..Kira2 untuk rakit power amfli 2000watt apa saja gan yg di perlukan,di pakai buat angkat speaker Sub 18 sebanyak 4 buah gan...ini no WA saya gan : 081929519765

    ReplyDelete
  6. Masih bingung colokan dr PLN 220 langsung masuk trafo yg no berapa? Terus yg ground keluar dr mana,? Gan

    ReplyDelete

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel